QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) adalah sistem pembayaran digital berbasis QR code yang dibuat oleh Bank Indonesia. Tujuannya sederhana: menyatukan semua sistem pembayaran digital ke dalam satu kode QR yang bisa dipakai oleh siapa saja, dari aplikasi mana saja.
Kalau kamu sering belanja, jajan, atau bayar layanan harian, QRIS bisa jadi solusi terbaik buat transaksi yang cepat, aman, dan bebas ribet. Yuk, simak kenapa kamu harus mulai pakai QRIS sekarang juga.
1. Satu QR Code untuk Semua Aplikasi
Bayar pakai OVO, GoPay, Dana, LinkAja, atau mobile banking? Semua bisa dipakai untuk scan QRIS. Kamu nggak perlu lagi tanya ke kasir, “Ini QR-nya buat aplikasi apa?” karena QRIS kompatibel dengan hampir semua platform pembayaran resmi di Indonesia.
2. Nggak Perlu Uang Tunai
QRIS cocok banget buat kamu yang udah terbiasa hidup cashless. Gak usah panik waktu lupa bawa dompet atau nggak punya uang kecil. Cukup buka aplikasi, scan, ketik nominal, dan selesai. Praktis buat belanja di minimarket, ngopi di kafe, sampai bayar parkir.
3. Transaksi Lebih Aman dan Transparan
Semua transaksi sistem pembayaran digital ini langsung tercatat otomatis di aplikasi yang kamu pakai. Jadi kamu bisa cek riwayat pengeluaran kapan aja. Sistem ini juga dilindungi dan diawasi oleh Bank Indonesia, jadi dari sisi keamanan, sistem pembayaran digital ini punya standar yang jelas dan terpercaya.
4. QRIS digunakan di Mana-Mana
Sekarang sistem pembayaran digital ini bisa kamu temukan di mana aja — dari warung, toko, tempat makan, tukang bakso, hingga jasa parkir. Kamu bisa bayar tanpa perlu tanya-tanya, cukup scan dan bayar. Bahkan banyak UMKM yang sudah mulai pakai sistem pembayaran digital ini buat memudahkan pelanggan.
5. QRIS bantu Digitalisasi UMKM
Dengan kamu membayar pakai sistem pembayaran digital ini, kamu ikut bantu usaha kecil menengah untuk lebih modern dan efisien. Transaksi jadi lebih cepat, pencatatan otomatis, dan mereka nggak perlu lagi pusing soal uang kembalian.
Jadi, daripada repot dengan uang tunai dan resiko lupa bawa dompet, mending scan QRIS. Cepat, aman, dan bikin semua transaksi jadi simpel.
Untuk penjelasan lebih mendalam, baca artikel lengkap di sini.
Temukan lebih banyak artikel menarik lainnya hanya di garapmedia.com!
