Membaca adalah proses memahami suatu bacaan supaya bisa dipahami, diingat, dan diaplikasikan. Sayangnya, banyak orang sering lupa dengan informasi yang ada di dalam buku bacaan mereka, sehingga kegiatan membaca terasa kurang efektif.
Membaca memang menyenangkan sekaligus bisa menambah wawasan. Hanya saja, ada kalanya seseorang membutuhkan waktu terlalu lama, sampai berbulan-bulan, untuk menyelesaikan satu judul buku. Padahal, perlu membaca buku lainnya untuk mencapai suatu keperluan atau tujuan.
Oleh karena itu, penting untuk mempelajari betul bagaimana membaca secara efektif. Berikut adalah lima tips cara membaca buku yang dapat meningkatkan kemampuan Anda untuk menerima setiap informasi dan pengetahuan yang ada.
Tips 1: Memilih Buku
Tujuan: Membantu menikmati proses membaca itu sendiri.
Lakukan persiapan dengan menentukan jenis buku, jumlah halaman, hingga isi topik yang diminati. Pastikan buku bacaan sudah sesuai dengan apa yang dibutuhkan dan diinginkan.
Jika perlu, Anda bisa membaca review-nya terlebih dahulu. Memilih bacaan yang sesuai selera akan mempercepat durasi membaca dan memudahkan pemahaman isi buku.
Contoh: Jika Anda menyukai genre novel romantis, fokuslah membaca buku di genre tersebut. Hindari membaca komik atau genre lain agar proses membaca tetap seru dan menyenangkan.
Tips 2: Hindari Mengulang Bacaan
Tujuan: Menjaga fokus, mempercepat waktu penyelesaian buku, dan menghindari waktu terbuang.
Hindari mengulangi kalimat yang baru saja dibaca karena akan mengurangi kecepatan. Untuk menjaga fokus, carilah tempat yang paling nyaman dan kondusif bagi Anda untuk membaca.
Hindari gangguan dari teman atau orang di sekitar Anda
Tips 3: Metode Skimming atau Review
Tujuan: Memahami kerangka buku, mendapatkan gambaran umum, dan mengetahui poin-poin penting yang wajib dibaca.
Gunakan skimming untuk memahami teks secara cepat. Lakukan pratinjau buku seperti menonton trailer film. Mulai dengan menelusuri daftar isi, membaca judul bab dan sub-bab, membaca sinopsis, hingga membuka beberapa halaman. Ini membantu mengidentifikasi bab mana saja yang menjadi inti pembahasan.
Contoh: Sebelum mulai membaca, cari bab yang sudah mewakili judul buku. Jika buku memiliki 10 bab, mungkin inti pembahasannya hanya ada pada 2 bab di bagian tengah atau akhir.
baca juga: Tantangan Sumpah Pemuda di Era Digital
Tips 4: Timer dan Jarak Baca
Tujuan: Meningkatkan efisiensi waktu, menjaga fokus, dan menghindari mata mudah lelah.
Atur timer untuk melatih kecepatan membaca satu halaman penuh. Jarak baca yang aman dan nyaman adalah sekitar 30 cm antara mata dan buku.
Jika mata mudah lelah, atur jeda istirahat setiap beberapa menit sekali., Catat berapa menit waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan satu lembar penuh, lalu terus berlatih untuk memperpendek waktu tersebut.
Jika mata minus atau plus, gunakan kacamata yang sesuai, bukan mendekatkan mata ke buku.
Tips 5: Menulis Notes
Tujuan: Memudahkan proses mengingat kembali semua poin penting atau topik utama dari semua halaman.
Ambil jeda untuk menulis notes atau menandai bagian yang dirasa penting. Anda bisa menggunakan highlight atau bookmarks pada buku digital.
Setelah selesai membaca keseluruhan buku, susun ringkasan dengan bahasa sendiri untuk mengingat kembali ilmu yang didapatkan. Orang yang terbiasa merangkum lebih mudah mengingat isi buku secara keseluruhan.
Contoh: Setelah selesai membaca satu bab, segera susun ringkasan menggunakan bahasa sendiri tanpa membuka buku lagi. Ini membantu menguji pemahaman Anda.
Kesimpulan
Membaca tidak hanya melisankan sebuah tulisan. Membaca adalah proses memahami suatu bacaan supaya bisa dipahami, diingat, dan diaplikasikan. Sayangnya, kebanyakan orang sering lupa informasi yang ada di dalam buku, sehingga proses membaca menjadi tidak efektif.
Intinya, Anda perlu belajar bagaimana cara membaca buku yang baik dan benar agar bisa memahami seluruh isi bacaan.
Penutup
Membaca buku adalah investasi untuk masa depan , dan menerapkan teknik yang tepat adalah langkah awal yang penting. Dengan mempraktikkan cara membaca buku yang efektif ini, Anda tidak hanya menghabiskan halaman, tetapi benar-benar menyerap ilmu dan menjadikannya bagian dari diri Anda.
Untuk terus menjaga wawasan dan mendukung gaya hidup, terus ikuti tips dan informasi menarik lainnya di.garapmedia.com
